WE ARE JOURNALISTs
WE ARE MESSENGERs

Setelah belajar berfikir dan menulis sekian lama di Bogor dari Ka Suharso Monoarfa, sy terjun ke dunia jurnalistik, jadi wartawan Harian Gorontalo, dan kembali belajar meliput dan menulis gaya jurnalistik dari bbrp orang; bos saya sendiri Hamim Pou, Iing Casdirin, Ardy Mahdang (alm), Haji Lala, serta belajar informal dari senior Katamsi Ginano.

Yang paling saya ingat adalah doktrin bahwa “wartawan tidak boleh salah sekecil apa pun”, dan “wartawan adalah pengganti rasul”. Penjelasannya begini;

Rasul adlh messenger (penyampai pesan). Wartawan juga begitu. Rasul bertugas menyampaikan pesan Allah kepada manusia tanpa tendensi pribadi/ego-nya sendiri. Juga, menyampaikan pesan kepada Allah apa adanya (berdoa) untuk kemaslahatan manusia.

Wartawan menyampaikan pesan dari pemangku kewenangan kpd khalayak, dan apa yg terjadi di khalayak kpd pemangku kewenangan dan publik. Jika pesan keliru, maka si wartawan berdosa besar (walaupun tak sebesar dosa nabi palsu). Jika pesannya benar, maka wartawan dapat pahala (walaupun tak sebesar pahala rasul).

Artinya, wartawan tidak boleh salah satu huruf pun, satu spasi pun, satu titik sekali pun. Harus benar. Wajib. Disiplin ketat.

Belasan tahun kemudian, sy prihatin dengan adanya beberapa orang yg mengaku sebagai wartawan tetapi berita yang dibuatnya jauh dari ‘benar’, cenderung asal²an, bahkan kadang kalimatnya pun tidak dapat dimengerti.

Itu pertanda bahwa sy gagal mengkader bbrp jurnalis, walaupun banyak juga yg menjadi jurnalis keren.

Sebagai penyemangat para junior saya di dunia jurnalistik; Ketahuilah… Ir. Sukarno adalah wartawan/kolumnis, begitu juga Hatta, M Yamin, dll pendiri Republik.

Di Gorontalo, bbrp wartawan kemudian menorehkan namanya di blantika sejarah politik, seperti M.K. Dalanggo, Nizam Dai, Iwan Bokings, Anwar Haras, David Bobihoe, Indra Yasin, Hamim Pou, dan masih banyak lagi pentolan berbagai parpol yang akarnya ada di dunia jurnalistik.

Bangga jadi wartawan, lebih bangga lagi jadi wartawan yang benar, tidak yang abal². 👍🙂👍

Start typing and press Enter to search